dipta suka sekali dengan chicken nugget, daripada beli lebih baik buat sendiri. dan sebelum dituduh mencuri atau meng-copy paste resep orang, maka saya ambil resep ini dari detik food tapi bawang bombaynya tidak saya tumis dulu melainkan langsung saya campurkan.. |
Bahan : ▪700 gr daging ayam cincang (beli fillet dada ayam dan cincang dengan food processor) ▪5 lbr roti tawar gandum ▪200 ml susu cair (cairkan 3 sdm susu dancow dengan 200 ml air) ▪1/2 bh bwg bombay, cincang halus ▪3 siung bwg putih, cincang halus ▪1 kuning telur ayam ▪garam - gula - merica secukupnya Perendam : ▪2 putih telur ayam ▪tepung roti Cara membuat : ■rendam roti tawar dengan susu cair hingga lembut dan hancur. ■campur roti tawar -daging ayam cincang - bawang bombay - bawang putih, tambahkan garam - merica - gula sesuai selera, aduk hingga rata. ■tambahkan kuning telur, aduk lagi hingga rata ■taruh adonan dalam loyang segi empat. ■kukus dalam dandang panas hingga matang. angkat, dinginkan. ■lepaskan dari loyang, potong-potong memanjang ■kemudian gulirkan potongan ayam tadi diatas putih telur lalu gulirkan lagi di tepung roti ■goreng hingga ke-coklatan |
Labels: daging ayam
- - - - - -
disclaimer
saya sih bukan pemasak handal tapi percayalah
resep2 disini 100% tidak pernah gagal