NASI LIWET SOLO

   posted on maandag, januari 23, 2006 by sexy chef at 12:02 p.m.

Nasi liwet ini agak ribet masaknya, tapi sekali-kali boleh dicoba, supaya nasi matang setelah air terserap habis, alasi panci dengan seng supaya api tidak langsung mengenai panci.. yang diatas nasi mirip tahu itu adalah telur areh


Bahan :
▪500 gr beras
▪1 ltr air

Cara membuat :
■beras dicuci dan dimasak dengan panci yang agak tebal.
■masak dengan api sedang dan di-aduk2 hingga air mendidih dan meresap
■teruskan memasak dengan api kecil hingga nasi matang
■dinginkan panci dalam keadaan tertutup selama kurang lebih 10-15 menit.


Penyajian :
▪disajikan dengan sayur labu siam - telur pindang - ayam suwir ungkep - tempe bumbu kemiri - telur areh.

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  TELUR AREH

   posted on by sexy chef at 10:24 a.m.


Tanpa telur areh ini namanya bukan nasi liwet keprabon, (eh barangkali lo), telur areh ini dibuat sebagai pelengkap nasi liwet solo, monggo dicoba..!


Bahan:
▪200 ml santan kara
▪1 btr telur ayam kocok lepas
▪1 lbr daun salam

Bumbu halus:
▪3 siung bawang merah
▪garam - gula secukupnya

Cara membuat :
■santan - bumbu halus dan daun salam dimasak sampai mendidih sambil terus di aduk
■kemudian tuang santan ke adukan telur aduk hingga rata
■tuang adonan ke cetakan lalu kukus hingga matang.

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  NASI BOGANA

   posted on zaterdag, januari 21, 2006 by sexy chef at 7:03 p.m.


Nasi asal tegal yang disajikan dalam pincuk daun pisang, cocok untuk arisan atau acara keluarga. Disajikan dengan ayam suwir opor kuning (ditambahkan kunyit dan kuah jangan dikeringkan lalu disuwir2) - sambal goreng ati ampla - telor pindang - tumis kacang panjang - daging serundeng kelapa - tempe tumis cabe hijau.

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  DAGING SERUNDENG KELAPA

   posted on by sexy chef at 6:54 p.m.


Kegunaan serundeng kelapa ini banyak banget, bisa sebagai pelengkap segala jenis nasi yang berasal dari Jawa, seperti nasi bogana, nasi kuning.. de el es be.


Bahan :
▪1/4 kg daging tanpa lemak
▪1 sdm asam jawa cairkan
▪1 bh gula jawa
▪daun salam - sereh - laos dikeprek
▪parutan kelapa

Bumbu halus :
▪2 siung bwg putih
▪3 siung bwg merah
▪2 sdt ketumbar

Cara membuat :
■masak daging tambahkan asam jawa gula merah dan garam, masak sampai empuk
■setelah agak empuk potong2 daging, masak lagi sampai empuk
■setelah empuk angkat dan potong2 lagi menjadi potongan kecil2
■tumis bumbu halus masukkan daging tambahkan kecap dan parutan kelapa, masak hingga agak kering..

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  TEMPE TUMIS CABE HIJAU

   posted on by sexy chef at 6:53 p.m.

tempe tumis cabe hijau enak dimakan bersama nasi bogana



Bahan :
▪tempe potong2 kecil memanjang
▪cabe hijau iris
▪1 bh sereh
▪2 lbr daun salam
▪1 cm laos keprek
▪2 sdm air asam jawa
▪kecap - garam - gula secukupnya

Bumbu halus :
▪2 siung bwg putih
▪3 siung bwg merah

Cara membuat :
■tumis bumbu halus sampai harum masukkan sereh - daun salam - laos tambahkan kecap.
■masukkan tempe, masak sampai matang tambahkan air asam jawa, masak sampai air tinggal sedikit... (nyemek2 kata orang Italia)

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  TUMIS KACANG PANJANG

   posted on by sexy chef at 5:55 a.m.


Tumis kacang panjang sebagai pelengkap hidangan nasi bogana, sebetulnya dimakan pakai nasi saja juga enak koq..


Bahan :
▪1 ikat kacang panjang potong pendek
2 lbr daun salam
1 cm laos keprek

Bumbu halus :
▪2 siung bwg putih
▪3 siung bwg merah

Cara membuat :
■tumis bumbu halus sampai harum, masukkan laos dan daun salam
■masukkan kacang panjang tambahkan garam - gula, masak sampai matang.

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  DIPTA'S LUNCH BOX

   posted on donderdag, januari 19, 2006 by sexy chef at 7:11 a.m.


Setelah sarapan pagi jam 5:30, Dipta dijemput bus antar jemput jam 6:15 dan akan tiba kembali dirumah pukul 15:15.. maka itu saya selalu membekalinya dengan makan siang, karena kalau harus jajan, pasti dia akan memilih makanan yang kurang mengenyangkan.


chicken finger - sayur setup - kentang saus jamur - mayonaise



empal gepuk - nasi - sayur asem labu siam dan kacang - tahu

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  TOUR de JOMPOs

   posted on zondag, januari 15, 2006 by sexy chef at 6:16 p.m.


Kami adalah segerombolan arsitek yang pernah bekerja di PT Hoemar Tjokrodiatmo, walau sekarang kami sudah memilih jalan masing2 tapi hubungan kami tak pernah putus, waktu cepat berlalu dan salah seorang anak teman kami yang kita tahu kecilnya dia, sekarang membuka restaurant DAPUR KAMPUNG di jl.Naripan no 79 Bandung.
Dan karena memang kami ini segerombolan manula yang teteup gila alias de JOMPOs, maka kami memutuskan untuk bertandang ke Bandung, dengan menyewa bus kami ber tour ria ke Bandung.. dan saking asiknya sampai2 cuma sedikit foto2 yang saya ambil.. hi kampret-o, you are rock guys..


di Minggu yang cerah ini, ditengah issue2 formaline dan lain sebagainya, lebih baik makan dirumah, apalagi diteras belakang.. berkumpul bersama keluarga ah indahnya..


menunya tidak kalah dengan DAPUR KAMPUNG, ada empal gepuk yang dimasak pakai santan, sayur asem pastinya, sambal terasi uhm slurp..

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  NASI GORENG

   posted on zaterdag, januari 14, 2006 by sexy chef at 11:09 a.m.

nasi goreng itu bisa jadi adalah trade mark makanan Indonesia, tiap rumah punya kreasi sendiri terhadap pembuatan nasi goreng, ini adalah nasi goreng dari HP family.. tapi berhubung ini buat bapak dan ibunya maka saya pakai cabe rawit, kalau untuk anak2 tidak dianjurkan.. kasian nanti sakit perut.



Bahan :
▪nasi (kalau bisa nasi sisa kemarin yang sudah masuk lemari es)
▪kecap ikan
▪garam - gula secukupnya

Bumbu halus :
▪4 siung bawang putih
▪4 bh cabe rawit

Taburan :
▪bawang goreng
▪daun bawang iris
▪tongcay manis/asin
▪telur orak arik atau telur dadar

Cara membuat :
■tumis bumbu halus sampai harum
■masukkan nasi beri kecap ikan - garam - gula sampai sesuai selera
■aduk hingga tercampur semua dan matang

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  OBSESIKU

   posted on woensdag, januari 11, 2006 by sexy chef at 12:10 p.m.


masak makanan buat saya pasti bisa diprediksi, enak atau enak banget hasilnya, hampir tidak pernah gagal *kalau kurang ini itu tinggal ditambah*, dan bisa berimprovisasi dengan takaran ukuran, tapi membuat cake hasilnya bener2 unpredictable *padahal takaran sudah sesuai dengan resep*, kalau berhasil dalam arti tidak bantat, itu adalah keajaib-an, nah kalau berhasil jadi berbentuk cake, rasanya belum tentu sesuai yang diharapkan.. dan ini hasil kemarin liburan, kata anak2 dan suami sih enak *tulus deh kayaknya mereka, soalnya melihat perjuangan saya*


sengaja fotonya gede biar kelihatan ke-sexy-annya, maaf ya buat pakar ini sih belum seberapa kalau dilihat dari sisi pembuat cake unggulan.. tapi tetap buat saya membuat cake itu suatu teka teki.. walau ukuran sama seperti yang kemarin2 tapi hasilnya tidak bisa diduga..

kadang ya yang mengembang cuma tengahnya atau hanya bagian pinggirnya saja, tapi saya tetap tidak pernah berhenti mencoba, terimakasih ya buat ujang - tila - amir - jumirah atau pak satpam *mereka semua korban keganasan cake saya yang gagal*, yang akan selalu saya beri cake yang tidak berhasil.. soalnya mau dibuang sayang loh bahan2nya kan mahal..

ps: untuk base cheese cake yang atas itu memang ketebalan, soalnya buat adonan loyang besar tapi dipakai loyang kecil..

Labels:


  -    -    -   -    -    -    




  SELAMAT TAHUN 2006

   posted on zondag, januari 01, 2006 by sexy chef at 10:38 a.m.


Dipta pingin merasakan begadang di malam tahun baru, dan hari Jumat dia mengusulkan untuk berkumpul bersama tetangga dimalam tahun baru.. ya oke deh kaka.. berhubung party for kids, jadi siapkan makanan2 anak.. pizza - chicken nugget and french fries - hamburger - ice cream and mud cake - siomay.. voila walau cuma sehari persiapan..


lumayan sukses.. kids were enjoy it, and they were stay until 12.00pm.. dan selamat tahun baru ya buat semua semoga kita selalu sehat..

Labels:


  -    -    -   -    -    -