kari ayam ini tidak saya tambahkan santan tapi kalau mau lebih gurih boleh tambahkan santan... kalau mau kelihatan cantik dan bening kuahnya bisa disaring ketika akan disajikan..
Bahan : ▪10 bh paha ayam ( bisa juga ayam utuh ) ▪5 lbr daun jeruk ▪1 btg serai ▪minyak untuk menumis ▪1 btg daun kunyit ( optional ) ▪3 bh cabai merah *tergantung selera* : buang biji lalu haluskan Bumbu lain: ▪1 btr kapulaga ▪1 btr pekak Bumbu halus : ▪50 gr bwg merah ▪50 gr bwg putih ▪10 gr kunyit dibakar ▪20 gr jahe ▪1/2 biji pala memarkan ▪20 gr ketumbar ▪5 gr jintan ▪50 gr kemiri ▪1 cm kayu manis batangnya disangrai ▪1 sdt cengkih ▪10 gr merica bulat ▪garam secukupnya Cara membuat : ■tumis bumbu halus masukkan daun jeruk - serai - cabe - dan bumbu lain ■tuang air ke tumisan, didihkan ■masukkan paha ayam masak hingga matang. |
Labels: daging ayam, nasi
- - - - - -
disclaimer
saya sih bukan pemasak handal tapi percayalah
resep2 disini 100% tidak pernah gagal