MINUMAN

   posted on woensdag, december 21, 2005 by sexy chef at 7:02 a.m.


kalau ada acara dirumah paling gampang membuat macam2 minuman, daripada cemilan lain. karena tamu2 biasanya lebih memilih mencari minuman daripada makanan kecil, penyajian bisa ditaruh di topless *bukan buka atas nih* apa ya istilah yang benar? botol? wadah tempat krupuk? saya kolektor botol dan topless, selain suami doyan krupuk kampung itu, jadi butuh wadah untuk menyimpannya *plz deh pak jangan beli krupuk2 gitu* juga bentuknya dari topless yang beraneka rupa, saya suka.

Bahan : * semua diiris kecil2 *
manisan kolang kaling
▪alpukat
▪bengkoang
▪strawberry
▪mangga
▪nata de coco
▪syrup campolay
▪es yang banyak * biasanya bikin es dikantong plastik sehari sebelumnya *
▪boleh juga dikasih soda

Cara membuat :
■campur bahan jadi satu taruh di topless, biarkan es mencair, kalau perlu tambahkan air.


Tip :
■buatlah bermacam minuman : es sirsak - es teler - es pala - es kelapa muda, dijamin pasti minuman2 akan habis dibanding cemilan lain..apalagi kalau acara di-siang hari.

Labels:


  -    -    -   -    -    -